*Hasil Sassuolo Vs Genoa 1-2, Rapor Jay Idzes Jadi yang Terendah

Grosir188.com - 05/NOV/2025

<br> image

<br> GROSIR188.com - Hasil Sassuolo vs Genoa dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2025-2026\, Selasa (4/11/2025) dini hari WIB\, berakhir dengan skor 1-2\, Jay Idzes Dapat nilai terendah. Pertandingan pekan kesepuluh Liga Italia 2025-2026 antara Sassuolo vs Genoa berlangsung di Stadion Mapei - Citta del Tricolore. Kemenangan Genoa didapatkan berkat gol yang dicetak oleh Ruslan Malinovskyi (18') dan Leo Skiri Ostigard (90+3'). Sementara gol semata wayang Sassuolo ke gawang Genoa diciptakan Domenico Berardi di menit ke-47. Dengan hasil tersebut, Sassuolo harus rela berada peringkat 12 klasemen sementara Liga Italia 2025-2026 fdengan torehan 13 poin. Di sisi lain, Genoa beranjak dari posisi juru kunci dan naik ke posisi 18 dengan mengumpulkan perolehan enam poin. Pada pekan selanjutnya, Sassuolo melawat ke markas Atalanta, sedangkan Genoa akan menjamu Fiorentina. Pertarungan Sassuolo vs Genoa berlangsung sengit sejak peluit awal dibunyikan. Tim tamu langsung menekan dan berhasil membuka keunggulan di menit ke-18 lewat aksi Ruslan Malinovskyi. Gelandang asal Ukraina itu mencetak gol setelah memanfaatkan bola muntah hasil tepisan kiper Arijanet Muric. Keunggulan 1-0 Genoa bertahan hingga turun minum Memasuki babak kedua, tuan rumah Sassuolo mencoba bangkit. Domenico Berardi sukses menyamakan skor menjadi 1-1 di menit ke-47 lewat penyelesaian di dalam kotak penalti. Namun, kemenangan akhirnya berpihak kepada Genoa setelah Leo Skiri Ostigard menuntaskan tendangan bebas dari Caricol dengan sundulan pada masa injury time (90+3’). Gol tersebut memastikan tiga poin untuk Genoa dengan skor akhir 2-1. Jay Idzes, bek Timnas Indonesia yang bermain penuh selama 90 menit, tampil sebagai starter https://cemilanrakyat.click/di jantung pertahanan Sassuolo. Meski demikian, performanya mendapat sorotan setelah memperoleh rating 6,0 dari Fotmob — nilai terendah di antara bek starter I Neroverdi lainnya. Idzes mencatatkan satu tekel, tiga sapuan, satu intersepsi, serta memenangi tiga dari sembilan duel yang diikutinya. Tingkat akurasi umpannya tergolong baik, mencapai 89 persen dengan 40 umpan sukses dari 45 percobaan. Namun, penilaian itu tetap menjadi yang paling rendah di antara para bek Sassuolo lainnya. Tarik Muharemovic memperoleh rating 6,2, Sebastian Walukiewicz 6,4, sedangkan Josh Doig menjadi yang tertinggi dengan 7,3.

<br>